TIM PENDIRIAN PRODI EKONOMI/EKONOMI MARITIM FE UNIVERSITAS MARITIM ALI HAJI BERKUNJUNG KE DEPARTEMEN EKONOMI FEB UNAND

16 November 2022

Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) baru saja mengirimkan Tim kerja Pendirian Program Studi Ekonomi/Ekonomi Maritim Fakultas Ekonomi (FE) UMRAH ke Departemen Ekonomi FEB UNAND untuk berdiskusi secara mendalam tentang aspek-apsek penting yang dibutuhkan dalam mendirikan Program Studi. Kunjungan kerja ini berlansung dari tanggal 15-17 November 2022 di Universitas Andalas. Tim UMRAH ini dipimpin oleh ibu Bunga Paramita, SE, M.Si yang didampingi oleh Bapak Rafky RS, SE, MM dan Bapak Fradya Randa, SE, ME mendiskusikan tentang kebutuhan finalisasi Proposal Pendirian Program Studi, Kurikulum, Rancangan Progran Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Tugas dan Fungsi Departemen/Program Studi, SOP Akademik, Penjaminan Mutu, Lembaga Penunjang Departemen, dan Pengembangan Jurnal Ilmiah. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari MOU yang telah dilakukan FEB UNAND bersama FE UMRAH beberapa waktu lalu. 

Tim UMRAH ini disambut secara langsung oleh Ketua Departemen Ekonomi FEB UNAND Dr. Fajri Muharja yang didampingi oleh Kepala Program Studi Magister Ekonomi FEB UNAND Dr. Neng Kamarni, dan Direktur Lembaga Penelitian Ekonomi Regional FEB UNAND Dr. Yulia Anas. Pertemuan ini membahas tentang kebutuhan akan uniqueness dari Program Studi yang akan didirikan di UMRAH. Mengingat Indonesia memiliki visi sebagai negara poros maritim dunia. Sangat strategis sekali UMRAH untuk melahirkan sesegera mungkin Program Studi Ekonomi Maritim di Kepulauan Riau. Hal ini didasarkan kepada poisis strategis yang dimiliki Indonesia lintas perdagangan dunia yang menghubungkan jalur barat dan timur. 

Beberapa catatan penting yang direkomendasikan dalam pertemuan tersebut adalah Tim Pendirian Prodi ini harus mengakomodasi standar kurikulum yang sudah ditetapkan Asosiasi Program Studi Ekonomi Pembangunan Indonesia (APSEPI). Selanjutnya Program Studi yang akan didirikan ini harus menjadikan mata kuliah wajib antara lain: Ekonomi Sumberdaya Alam dan Lingkungan, Ekonomi Energi, Ekonomi Pesisir dan Kelautan, Ekonomi Regional, Ekonomi Energi dan sebagainya. 

Disamping itu, FE UMRAH dan Departemen Ekonomi FEB UNAND menindaklajuti dengan Perjanjian Kerjasama (PKS) yang relevan dalam pengembangan Sumberdaya dalam Pendirian Program Studi agar terujud sesegera mungkin untuk mengantisipasi kebutuhan pembanguan Sektor Ekonomi Maritim di Indonesia dan kawasan ASEAN. 

Pertemuan ini berlangsung akrab di ruang sidang Departemen Ekonomi FEB UNAND dalam suasana hujan yang cukup deras di kampus Unand Limau Manis. (fm/11/16/22)

 

 

Read 791 times

Jurnal Link

AKREDITASI DAN SERTIFIKASI

AKREDITASI DARI PERKUMPULAN LEMBAGA AKREDITASI MANDIRI EKONOMI MANAJEMEN BISNIS DAN AKUNTANSI (LAMEMBA)

 

ACCREDITATION FROM FOUNDATION FOR INTERNATIONAL BUSINESS ADMINISTRATION ACCREDITATION (2022-2027):

 

BADAN AKREDITASI NASIONAL PERGURUAN TINGGI (BAN-PT) (2021)



CERTIFICATION FROM ASEAN UNIVERSITY NETWORK-QUALITY ASSURANCE (AUN-QA):